1. Balita & Anak

Yuk, Intip 15 Inspirasi Desain Kamar Anak Perempuan Ini!

Kamar adalah ruangan pribadi yang seringkali selaras dengan kepribadian pemilik yang menghuninya. Sebagai tempat pribadi yang bisa digunakan untuk beristirahat dan beraktivitas, penting untuk mendekorasi kamar dengan baik agar ruangan ini selalu nyaman untuk digunakan. 

Terutama bagi anak perempuan, desain dan dekorasi kamar tidur adalah hal yang krusial. Bagaimana desain kamar anak perempuan yang disukai? Apa saja dekorasi kamar anak perempuan yang bisa disesuaikan dengan tema kamar? Semuanya telah dirangkum dengan ringkas pada artikel di bawah ini.

15 Inspirasi Desain Kamar Anak Perempuan Lucu

Memilih desain bagi kamar anak perempuan memang kerap kali menimbulkan pusing kepala karena saking banyaknya inspirasi desain yang bertebaran di luar sana. Jangan khawatir karena waktu Bunda tidak lagi habis hanya untuk mencari desain yang sesuai dengan karakter si kecil. Inilah 15 Inspirasi Desain Kamar Anak Perempuan yang patut Bunda coba.

1. Desain Sederhana

Desain Kamar Sederhana (sumber: Pexels)
Desain Kamar Sederhana (sumber: Pexels)

Inspirasi desain yang pertama adalah desain kamar anak perempuan sederhana. Desain kamar anak perempuan sederhana tidak menonjolkan tema karakter idola anak yang spesifik, tapi tetap memiliki kesan feminim dengan pemilihan dan penataan furniture. Cat kamar bisa dibiarkan polos dengan kombinasi warna maksimal dua warna supaya kesan sederhana tetap ada. 

Untuk mendapatkan nuansa feminim, Bunda bisa menambahkan hiasan-hiasan pada kamar atau memilih furniture berwarna pastel. Seperti cermin kaca rias warna putih dipadupadankan dengan kursi rias dengan sentuhan warna pastel. Selain furniture, berikan sprei misalnya berwarna light pink tak lupa tambahkan boneka-boneka milik si kecil

2. Desain Serba Hello Kitty

Kamar Hello Kitty (sumber - Rumah)
Kamar Hello Kitty (sumber – Rumah)

Si kecil menyukai karakter Hello Kitty? Bunda bisa gunakan Hello Kitty sebagai inspirasi desain dan dekorasi kamar anak perempuan. Hello Kitty merupakan karakter kartun kucing dari Jepang yang menggunakan pakaian serba pink. 

Karena hal tersebut, Hello Kitty sangat digemari oleh anak perempuan. Bunda dapat mengecat ulang kamar si kecil dengan kombinasi warna pink atau dengan menempelkan wallpaper dinding motif Hello Kitty. Tambahkan boneka-boneka Hello Kitty yang lucu supaya kamar tidak terkesan boring. 

3. Desain Minimalis

Desain Kamar Minimalis (sumber: Pexels)
Desain Kamar Minimalis (sumber: Pexels)

Beberapa desain bertemakan kartun kesukaan memang dapat dijadikan referensi desain kamar anak perempuan, tetapi lain halnya jika anak telah menginjak usia remaja. Mereka seringkali lebih memilih desain dan penataan yang simpel dan minim pola. Oleh karena itu, desain minimalis adalah pilihan yang patut Bunda coba.

Desain minimalis yang berkarakteristik modern memang berusaha mengoptimalkan fungsi furniture dalam ruangan agar efisien. Desain minimalis juga cenderung memiliki warna yang bersih, lembut, dan tidak terlalu terang. 

Dekorasi yang digunakan pun sederhana, termasuk furniturenya. Bunda bisa mulai dengan mengganti cat menjadi warna putih, abu-abu, beige, dan pilihan warna-warna minimalis lainnya. Hindari penggunaan warna atau kombinasi warna yang berlebihan. 

4. Desain Vintage

Desain Kamar Vintage (sumber: Pexels)
Desain Kamar Vintage (sumber: Pexels)

Bunda punya hiasan-hiasan atau perabot jadul yang sudah berdebu dan tidak dipakai? Atau barang-barang kuno nan antik yang tidak tahu harus diapakan di rumah? Jangan khawatir! Bunda dapat menggunakan barang-barang tersebut sebagai dekorasi kamar anak perempuan. 

Desain vintage tidak harus melulu mahal, cukup dengan memakai barang-barang lawas sebagai dekorasi, desain kamar vintage sudah dapat diwujudkan. Barang-barang tersebut bisa berupa tempat tidur lawas, lemari kayu, dsb. 

Desain vintage cocok bagi si kecil yang tidak menyukai desain minimalis maupun girly. Bunda juga dapat menambahkan motif pada ruangan, contohnya wallpaper kamar bermotif supaya memperkuat nuansa vintage.

5. Desain Kamar Serba Pink

Kamar Serba Pink (sumber: Pexels)
Kamar Serba Pink (sumber: Pexels)

Jika tadi adalah desain kamar Hello Kitty, kini cukup dengan desain kamar anak perempuan serba pink tanpa tambahan karakter-karakter kartun lain. Tak dapat dipungkiri, pink adalah warna kesukaan hampir semua anak perempuan. Desain ini bisa menjadi solusi yang tepat apabila si kecil tidak terlalu menyukai Hello Kitty, tetapi masih menyukai warna pink. 

Seperti desain yang lain, Bunda bisa memulai dengan warna dinding terlebih dahulu. Warna pink memiliki banyak shades, mulai dari light pink pastel sampai magenta. Diskusikan dengan si kecil mana warna pink yang paling disukai. Setelah dinding, furniture-furniture berwarna pink juga bisa ditambahkan. 

Dekorasi-dekorasi lucu seperti bingkai foto, jam berwarna pink, dan karpet bernuansa pink tentu bisa digunakan agar memperkuat nuansa feminim dalam kamar. 

6. Desain Kamar Warna-Warni

Kamar Warna-Warni (sumber: Pexels)
Kamar Warna-Warni (sumber: Pexels)

Desain kamar anak perempuan warna-warni menimbulkan kesan yang energik dan ceria, apalagi jika sesuai dengan kepribadian anak. Kamar akan makin semarak dan nyaman untuk dijadikan tempat beraktivitas sekaligus beristirahat. Bunda bisa menggunakan furniture seperti meja belajar, lemari baju, dan rak buku dengan kombinasi warna beragam, tak lupa memilih gorden yang selaras dengan desain. 

Dorong anak untuk berkreasi karena tidak ada aturan pasti dalam desain ini. Apabila Bunda menginginkan desain kamar anak perempuan sederhana tetapi tidak boring, desain ini patut dicoba.

7. Desain Kamar Bertema Alam

Kamar Bertema Alam (sumber: Pexels)
Kamar Bertema Alam (sumber: Pexels)

Inspirasi desain dan dekorasi kamar anak perempuan yang selanjutnya bertemakan alam. Jiwa-jiwa petualang adalah jiwa yang selalu ingin tahu dan kreatif. Dengan mengaplikasikan desain bertemakan alam, secara tak langsung turut merangsang dan mendukung si kecil dalam mengembangkan potensinya. 

Desain kamar bertemakan alam memiliki nuansa yang menenangkan. Bunda dapat menggunakan wallpaper motif dedaunan dan menambahkan furniture-furniture seperti camping, ayunan anyaman, serta beberapa furniture dari rotan. Gunakan cat berwarna hijau atau earthtone agar nuansa alam semakin terasa.

8. Desain Kamar Warna Pastel

Kamar Warna Pastel (sumber: Pexels)
Kamar Warna Pastel (sumber: Pexels)

Warna pastel adalah warna-warna pucat dan memiliki vibe yang soft. Warna pastel sangat cocok untuk dijadikan desain kamar anak perempuan. Disamping itu dekorasi kamar anak perempuan untuk tema pastel juga mudah untuk didapatkan. Cukup gunakan furniture-furniture minimalis dengan sentuhan warna putih sebagai kombinasi pada kamar yang telah di cat warna pastel. 

Segala warna bisa dijadikan warna pastel asalkan saturasinya lebih rendah dari warna biasanya. Warna pastel memberikan kesan sederhana sekaligus feminim pada kamar. 

9. Desain Kamar dengan Hiasan Bunga

Kamar Bertema Bunga (sumber: Pexels)
Kamar Bertema Bunga (sumber: Pexels)

Memilih desain kamar anak perempuan lucu tidak harus berdasarkan karakter kartun favoritnya. Kamar dengan dekorasi atau hiasan bunga juga patut untuk dicoba. Belum lagi, bunga memang seringkali diidentikan dengan keindahan dan kecantikan yang cocok untuk menambahkan suasana feminim pada kamar. 

Bunda bisa memberikan pola-pola bunga pada dinding kamar si Kecil. Bunda bahkan juga dapat menempatkan vas-vas bunga berisi bunga hidup maupun bunga imitasi sebagai dekorasi.

10. Desain Kamar Serba Biru

Kamar Serba Biru (sumber: Pexels)
Kamar Serba Biru (sumber: Pexels)

Bosan dengan warna pink dan warna-warna feminim lainnya? Desain kamar anak perempuan lucu tidak harus dengan warna girly, loh! Bunda bisa menggunakan warna alternatif lain, warna biru contohnya. 

Kombinasikan warna biru dengan warna lain seperti putih, atau dengan menambahkan beberapa karakter kartun favorit si kecil yang berwarna biru, misalnya Frozen dan Cinderella dari Disney. Sprei karakter warna biru dan dekorasi kamar dengan desain yang sama adalah kombinasi terbaik.

11. Desain Kamar ala Gamers

Kamar Gamers (sumber - Hipwee)
Kamar Gamers (sumber – Hipwee)

Tidak semua anak perempuan menyukai sesuatu yang girly. Beberapa dari mereka bahkan memilih sesuatu yang boyish. Salah satunya adalah games. Meskipun games bisa dimainkan oleh semua khalayak tanpa memandang gender, tak dapat dipungkiri masyarakat masih menganggap bermain games hanya untuk laki-laki.

Jika si kecil hobi bermain games, tema ini sangat cocok diterapkan pada kamar si kecil. Dalam desain kamar anak perempuan kali ini, Bunda dapat memberikan beberapa elemen agar kesan feminim atau girly masih bisa didapatkan. Untuk mendapatkan nuansa gaming, gunakan tema minimalis dan futuristik dengan pemilihan warna violet atau ungu serta perpaduan warna lainnya. 

Pilih setup gaming yang memiliki warna-warna cerah seperti putih dan pink yang tidak terlalu mencolok. Sentuhan LED berwarna pastel juga dapat ditambahkan untuk pencahayaan ruangan. 

12. Desain Kamar dengan Stiker

Desain Kamar dengan Stiker (sumber: Pexels)
Desain Kamar dengan Stiker (sumber: Pexels)

Walau seringkali tidak menjadi tren, stiker hias dinding dapat menjadi dekorasi kamar anak perempuan yang lucu. Tidak hanya motif bunga, motif yang dimiliki stiker dinding sangat beragam, tentunya dengan harga yang relatif affordable dibanding dengan mengganti cat pada kamar. 

Agar semakin menyenangkan, ajak si kecil untuk memilih motif favoritnya kemudian menempelkannya pada dinding-dinding kamar. Hal ini bermanfaat untuk melatih motorik mereka.

13. Desain Kamar dengan Lampu Hias

Kamar dengan Lampu Hias (sumber: Pexels)
Kamar dengan Lampu Hias (sumber: Pexels)

Kalau sebelumnya dengan stiker, inspirasi dekorasi kamar anak perempuan selanjutnya yaitu lampu hias. Tidak sulit untuk menemukan lampu hias yang lucu dan unik karena telah banyak tersedia di pasaran. 

Bunda dapat memilih lampu-lampu hias seperti lampu kamar LED, lampu tumblr dengan tali-talinya yang panjang, lampu hias proyektor, hingga lampu hias cermin yang biasa dipasang pada kaca rias. 

14. Desain Tema Laut

Kamar Tema Laut (sumber - Popbela)
Kamar Tema Laut (sumber – Popbela)

Tema laut tidak cocok untuk desain kamar anak perempuan? Jangan salah, desain dengan tema laut justru bernuansa lucu dan out of the box! Pada desain kamar anak perempuan yang satu ini, Bunda bisa menggunakan dominasi warna biru yang membawa ketenangan. Penggunaan warna biru juga dipercaya bermanfaat dalam sisi psikologis bagi beberapa orang.

Dekorasi-dekorasi bertemakan laut dapat langsung ditambahkan pada kamar tidur. Bunda bisa memulai dengan penambahan wallpaper, stiker dinding, atau langsung mengecat dinding dengan gambar biota-biota laut. Furniture-furniture bertemakan lautan seperti tempat tidur yang dimodifikasi seperti kapal juga bisa menjadi pilihan.

15. Desain Monokrom

Desain Kamar Monokrom (sumber: Pexels)
Desain Kamar Monokrom (sumber: Pexels)

Desain minimalis memang selalu menjadi tren. Namun, jangan lupakan desain monokromatik yang memberikan nuansa sederhana dan kesan elegan. Tema desain monokrom memang tak pernah lekang oleh waktu. Tidak hanya diperuntukkan bagi orang dewasa, desain ini merupakan pilihan tepat bagi kamar anak perempuan maupun laki-laki. Selain bernuansa sederhana, warna hitam dan putih dapat memberikan kontras yang baik sehingga terkesan kamar terkesan bersih dan lega.

Bunda dapat mengkombinasikan furniture berwarna hitam atau putih serta warna-warna monokromatik lainnya. Karena esensi monokrom dalam satu warna, jangan lupa untuk selalu memperhatikan kombinasi dan kecocokan antara warna yang dipakai.

Baca juga: Rangkaian Nama Bayi Perempuan Pembawa Rezeki dalam Al-Quran

Selesai sudah inspirasi desain dan dekorasi kamar anak perempuan sederhana. Bunda juga bisa menggunakan kesempatan ini untuk melatih kreativitas anak. Jangan lupa untuk selalu berdiskusi dan meminta pendapat mereka tentang desain dan dekorasi yang akan digunakan pada kamar mereka, ya, Bunda!

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Yuk, Intip 15 Inspirasi Desain Kamar Anak Perempuan Ini!

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Anak muntah dan mencret, yang umumnya dikenal sebagai muntah dan diare pada anak, merupakan masalah kesehatan yang sering dihadapi oleh orangtua dan pengasuh. Meskipun gejala ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, penting untuk segera mengatasinya guna memastikan kesehatan anak. Artikel ini akan memberikan wawasan mengenai penyebab, tindakan pencegahan, dan cara merawat anak yang mengalami anak […]

    Trending

    Ingin mengatur jadwal kegiatan harian anak di rumah tapi bingung bagaimana caranya? Sebetulnya, untuk membuat jadwal kegiatan harian anak di rumah, Bunda perlu menyesuaikan kondisi dan aktivitas si kecil terlebih dahulu. Misalnya, jika si kecil masih belum bersekolah, Bunda bisa membuat jadwal hariannya dengan membagi waktu bermain permainan dan membantu pekerjaan rumah. Yuk, simak contoh […]
    Saat sedang menyusui bayi, Bunda mungkin pernah menemukan ASI berwarna kuning dan berminyak. Sebetulnya, apa penyebab ASI berwarna kuning dan berminyak? Apakah hal tersebut berbahaya? Supaya nggak penasaran, Bunda bisa menyimak penjelasan mengenai penyebab ASI berwarna kuning dan berminyak pada artikel Bunda Times kali ini! Kenapa ASI Berwarna Kuning dan Berminyak? ASI berwarna kuning dan […]
    Saat memasuki masa kehamilan, Bunda tentu akan merasakan berbagai perubahan pada tubuh, baik secara fisik maupun psikis. Salah satu perubahan yang kerap dialami oleh ibu hamil adalah munculnya bintik-bintik di sekitar areola payudara. Sebenarnya, areola ada bintik apakah tanda hamil? Pada kesempatan kali ini, Bunda Times akan mengupas tuntas fakta mengenai kemunculan bintik-bintik pada areola […]
    Daun miana adalah daun yang memiliki kombinasi warna merah dan hijau. Namun, tak hanya terlihat indah tampilannya, ternyata ada berbagai manfaat daun miana bagi kesehatan cukup beragam. Daun miana sebenarnya sudah dikenal sebagai tanaman herbal dengan segudang khasiat sejak zaman dahulu. Namun, beberapa dari Bunda mungkin masih asing dengan nama daun ini. Pasalnya, di Indonesia […]